5 Contoh Media Pembelajaran Bahasa Indonesia yang Seru dan Efektif

Belajar adalah proses berpikir yang kompleks, siswa dituntut untuk mampu memahami berbagai pengertian dan mengaplikasikannya. Dalam proses cerna tersebut, penjelasan dari guru kadang tidak selalu cukup. Oleh karenanyalah dibutuhkan media pembelajaran.

Media Pembelajaran memiliki banyak definisi. Namun pada dasarnya media adalah seperangkat alat yang digunakan untuk membantu siswa memahami materi pembelajaran dengan lebih mudah.

Ada beberapa contoh media pembelajaran bahasa Indonesia, yakni sebagai berikut.

1. Salindia(Slide) Power Point

Contoh media pembelajaran bahasa Indonesia yang umum digunakan adalah salindia power point. Media ini termasuk ke dalam media pandang berproyeksi. Media ini terhitung mudah untuk dibuat serta diaplikasikan di dalam kelas.

Penggunaan salindia power point membutuhkan bantuan proyektor yang terhubung pada perangkat komputer atau laptop. Materi pembelajaran disalin pada lembar-lembar salindia yang kemudian tampil di area sorot.

Hal yang menarik dari penggunaan media ini adalah guru bisa menggunakan berbagai jenis media audio dan visual untuk ditampilkan pada salindia. Sehingga akan menambah minat siswa dalam mengikuti jalannya proses pembelajaran.

2. Kotak Membaca

Memiliki keterampilan membaca yang baik sangat penting bagi siswa. Untuk memfasilitasi kebutuhan itu, guru bisa menggunakan media Kotak Membaca atau Reading Box.

Media ini tidak sulit dibuat. Guru hanya memerlukan sebuah kotak dengan akses di salah satu sisi. Guru bisa menyimpan beragam teks atau bacaan di dalamnya yang harus dipilih secara acak oleh siswa. Bacaan tersebut dilengkapi dengan seperangkat teks beserta kunci jawabannya. Setiap bacaan alangkah baiknya ditulis dalam kertas berbagai warna.

3. Teka-Teki Silang

Penggunaan media TTS atau Teka Teki Silang bisa digunakan sebagai variasi dari soal jawaban singkat. Media ini bisa digunakan untuk orang perorangan maupun berkelompok.

Buatlah pertanyaan-pertanyaan dengan jawaban singkat di bagian Mendatar dan Menurun. Usahakan jawaban harus berupa satu atau dua istilah singkat yang bisa disusun dan berdampingan dengan jawaban lainnya membentuk pola tertentu.

4. Aplikasi Android

Saat ini, media pembelajaran berbasis teknologi banyak diminati. Media jenis tersebut bisa muncul dalam berbagai bentuk, salah satunya adalah aplikasi khusus yang terpasang di perangkat android.

contoh-media-pembelajaran-bahasa

Aplikasi pembelajaran berbasis andorid yang disarankan adalah aplikasi yang didasarkan pada konsep gamifikasi. Konsep ini menarik program pembelajaran ke dalam sistem game atau permainan. Hal yang disasar dari penggunaan media ini adalah menumbuhkan minat siswa dalam proses pembelajaran.
Beberapa aplikasi android yang dapat digunakan untuk belajar bahasa indonesia antara lain :

1. Ruangguru
Ingin aplikasi untuk belajar sekaligus dengan tutor dan guru yang membimbing? Aplikasi satu ini mungkin cocok untuk Anda. Pasalnya aplikasi ini menyediakan les secara privat melalui online. Ruangguru menyediakan berbagai mata pelajar mulai dari SD, SMP, juga SMA

2. Zenius
Zenius adalah layanan belajar lain yang populer di Indonesia. Zenius juga menyediakan aplikasi belajar online yang dapat digunakan oleh siswa dari berbagai tingkatan. Sejauh ini aplikasi Zenius di Play Store telah diunduh oleh lebih dari satu juta pengguna dengan rating yang tinggi.

3. Brainly
Dengan aplikasi ini, para pelajar dibebaskan untuk menanyakan soal-soal pelajaran yang kurang dipahami, seperti pelajaran Matematika, Biologi, Kimia, Fisika, IPS, sampai dengan pelajaran musik pun ada di sini. Untuk pelajaran bahasa indonesia dengan platform website, dapat melihat di link berikut. Untuk aplikasi android dapat didownload di sini

4. Quiziz
Aplikasi berbasis quiz ini memiliki perangkat antarmuka (user interface) yang keren dan penuh warna, serta mudah digunakan. Untuk belajar bahasa indonesia, pengguna bisa mencari topik bahasa indonesia sehingga akan muncul beberapa quiz tentang Bahasa Indonesia yang dapat membantu proses belajar anak. Quiziz dapat diakses di platform web ataupun aplikasi android di sini

5. Icando
Aplikasi game untuk jenjang anak usia dini ini memiliki banyak sekali game/permainan yang dapat dimainkan sambil belajar. Anak tidak akan merasa jenuh karena di dalam aplikasi ini disajikan dengan gambar yang ramah anak serta banyak sekali ribuan game dengan berbagai mata pelajaran seperti matematika, bahasa, menggambar dll. Aplikasi icando dapat didownload di sini

5. Simulasi Kontekstual

Media ini membutuhkan banyak usaha untuk diwujudkan. Media ini cocok digunakan oleh kelompok-kelompok besar dengan kesiapan yang matang. Beberapa bentuk simulasi kontekstual yang bisa digunakan adalah bermain peran, sandiwara boneka, hingga psikodrama.

Ada banyak contoh media pembelajaran bahasa Indonesia. contoh-contoh ini bisa digunakan oleh guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di dalam kelas. Diharapkan dengan penggunaan media, antusiasme dan minat siswa akan semakin besar sehingga berpengaruh positif pada pencapaian mereka.

sumber gambar:

https://betterworld.mit.edu/creative-learning-media-lab/

https://aikdesigns.com/blog/5-ways-of-social-media-used-as-an-effective-tool-for-students-learning/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *