Jenis Media Pembelajaran Yang Dapat Digunakan Guru Untuk Menunjang Pembelajaran

Sebelum membahas tentang jenis media pembelajaran, tentu kita harus memahami terlebih dahulu pengertian secara lebih spesifik apa itu media pembelajaran bukan?

Kata “media” adalah bentuk jamak dari kata “medium”. Yang berasal dari bahasa latin dan memiliki arti “perantara”

Secara lebih jelas media adalah sesuatu yang membawa informasi dari sumber untuk diteruskan kepada penerima informasi.

Sehingga, “media pembelajaran” dapat diartikan sebagai suatu alat atau berupa bahan yang mengandung informasi (pesan) pembelajaran.

Penggunaannya ditujukan untuk memperlancar jalannya komunikasi dalam proses pembelajaran.

Jenis-jenis media pembelajaran

Media dalam pembelajaran pada dasarnya terdiri atas dua bagian, yaitu media yang di desain khusus, dan media yang sudah tersedia

Media yang didesain khusus

adalah media dengan sengaja dan terencana dikembangkan untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu.

Bisa menggunakan alat sederhana, disesuaikan dengan potensi duatu daerah, atau sekitar sekolah agar dimanfaatkan sebagai media pembelajaran.

Contohnya dalam sebuah materi pembelajaran akan mempelajari tentang tekanan dan suhu. Menggunakan alat sederhana, yaitu : air, piring, gelas, uang logam dan korek api.

Papan board juga bisa dimanfaatkan untuk menunjang pembelajaran, seperti contohnya : papan tulis, koran, majalah, gambar fotografi, dan lain-lain.

Media yang sudah tersedia

meliputi bermacam-macam program media pembelajaran di pasaran. Seperti audio, visual, dan audiovisual.

1. Audio

Jenis media pembelajaran audio yang dimaksud adalah menyalurkan materi melalui pesan suara dari sumber ke penerima.

Kaitannya sangat erat dengan indera pendengaran siswa. Contohnya adalah : radio, telepon, tape recorder, dan lain- lain.

2. Visual

Pembelajaran melalui media visual adalah suatu media hanya mengandalkan indera penglihatan atau melihat. Cara penyampaiannya bisa dengan menggunakan proyektor kelas.

Cara ini mampu untuk menarik perhatian siswa, memberi gambaran, serta memperjelas materi.

3. Audiovisual

Cara ini sangat digemari anak-anak, mengingat usia mereka adalah usia bermain sambil belajar.

Media ini mampu menampilkan suara sekaligus gambar. Dilihat dari jenisnya, media audiovisual dibagi menjadi dua, yaitu : visual gerak dan visual diam.

Sebelum melakukan proses pembelajaran, hendaknya memperhatikan media pembelajaran tersebut.

2 thoughts on “Jenis Media Pembelajaran Yang Dapat Digunakan Guru Untuk Menunjang Pembelajaran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *