Mempelajari Kegiatan Berkemah yang Sangat Menyenangkan

Berkemah merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan secara outbond. Kegiatan ini paling dinantikan dalam dunia kepramukaan terutama anak-anak peserta didik. Dengan mengikuti kegiatan ini kita akan mendapatkan suasana belajar baru diluar ruangan. 

Kegiatan perkemahan biasanya dilakukan secara wajib pada saat peserta didik akan masuk tingkatan pendidikan baru. Hal ini nantinya akan bermanfaat untuk membantu mendorong nilai kemandirian dan sukarela yang menjadi sifat dasar dari kegiatan kepramukaan itu sendiri.

Sebagai tambahan pengetahuan, perkemahan tidak hanya dilakukan untuk anak Pramuka saja. Tetapi, orang-orang yang sedang dalam misi perang, perjalanan jauh di tengah hutan, dan butuh tempat beristirahat juga bisa melaksanakan perkemahan. Banyak sekali fungsi dan tujuan dibalik melakukan kegiatan perkemahan dalam pramuka. 

Pengertian Perkemahan

Pada awalnya dilakukan sebagai kegiatan untuk menetap atau tinggal sementara waktu saat kondisi darurat. Kegiatan berkemah mulai populer pada awal abad ke- 20 sebagai aktivitas rekreasi. Selanjutnya kegiatan ini biasanya disertai dengan kegiatan rekreasi luar ruangan lainnya seperti mendaki gunung, bersepeda, memancing, dan berenang.

Dalam dunia perkemahan, berkemah adalah kegiatan alam terbuka yang diikuti oleh para peserta didik pramuka. Kegiatan ini bisa dilakukan dalam sekelompok orang, komunitas, maupun organisasi. Biasanya dilaksanakan dalam waktu terbatas antara 1 sampai dengan 7 hari.

Tempat untuk berkemah umumnya memiliki luas seperti lapangan. Ataupun cukup sepetak tanah yang digunakan untuk mendirikan tenda. Tentunya sangat menyenangkan sekali apabila berkemah di tempat yang memiliki pemandangan bagus. Di zaman yang sudah modern seperti sekarang ini, mulailah muncul istilah bootcamp. 

Tujuan Kegiatan Perkemahan

1. Menambah Pengalaman Baru Sebagai Anggota Pramuka

Aktivitas perkemahan memberikan pengalaman mengenai adanya keterkaitan antara unsur-unsur alam dengan kewajiban untuk melestarikannya. Sikap untuk menjaga lingkungan serta mengembangkan sikap bertanggung jawab terhadap masa depan dengan menjaga keseimbangan alam.

2. Memberikan Wadah untuk Mengembangkan Skill dan Kemampuan Diri

Pramuka bisa menjadi tempat untuk mengembangkan skill individu maupun kelompok untuk mengatasi berbagai tantangan di alam terbuka. Hal ini memberikan pemahaman baru pada setiap individu tentang senangnya hidup dalam kesederhanaan.

Dengan berlatih hidup di alam terbuka mampu mengasah kemampuan diri untuk menghadapi tantangan. Berlatih dengan keadaan alam yang begitu sederhana yang jauh dari kata simpel dan instant.

3. Membina Kerjasama dan Tolong Menolong Antar Sesama

Karena kita berlatih hidup di alam dengan keadaan yang apa adanya membuat kita berusaha untuk saling membantu dan gotong royong. Membangun sikap kerjasama antar individu dengan begitu pekerjaan yang berat menjadi terasa lebih ringan. Dengan demikian, pekerjaan pun menjadi lebih cepat selesai.

Macam-Macam Perkemahan

Perkemahan dalam pramuka dibedakan menjadi 4, diantaranya yaitu berdasarkan :

Lamanya waktu kegiatan, perkemahan dibagi menjadi 3, yaitu :

  1. Perkemahan Satu Hari
  2. PERSAMI
  3. Kegiatan berkemah lebih dari tiga hari

Tempat dilaksanakannya kegiatan, perkemahan dibagi menjadi 2, yaitu :

  1. Menetap
  2. Safari atau berpindah-pindah

Tujuan diadakannya kegiatan, perkemahan dibagi menjadi 7, yaitu :

  1. Bakti
  2. Pelantikan
  3. Lomba
  4. Rekreasi
  5. Jambore
  6. Riset/Penelitian
  7. Acara sendiri

Banyaknya peserta kegiatan, perkemahan dibagi menjadi 4, yaitu :

  1. Satu regu (SANGGA)
  2. Satu pasukan/ambalan (RACANA)
  3. Tingkat Ranting/Cabang/Daerah/Nasional/Regional/Dunia
  4. Satu komunitas

Hal- Hal yang Harus Diperhatikan dalam Mencari Tempat Perkemahan

Ketika melakukan kegiatan berkemah kita perlu mencari tempat perkemahan yang baik dan ideal. Ciri-ciri tempat yang ideal untuk tempat berkemah, yaitu :

  1. Bidang tanahnya harus rata atau bisa sedikit miring. Di tanah lapang yang berumput dan terdapat pohon sebagai pelindung.
  2. Dekat dengan sumber mata air yang bersih dan berlimpah.
  3. Terjamin tingkat keamanannya agar terhindar dari marabahaya.
  4. Tidak terlalu dekat dan tidak terlalu jauh dengan akses kampung dan jalan raya.
  5. Ditempat yang tak terlalu jauh dengan lokasi pasar, pos keamanan, dan pos kesehatan.
  6. Memiliki pemandangan yang bagus dan menarik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *